Investasi sejatinya adalah menunda konsumsi saat ini agar di masa depan bisa memperoleh keuntungan atau kesenangan yang lebih baik atau biasa kita sebut sebagai harapan. Ada perbedaan sedikit antara berinvestasi dengan menabung. Disaat seseorang menabung, orang tersebut cenderung tidak memikirkan berapa keuntungan yang akan diperolehnya ketika menabung. Sedangkan ketika berinvestasi, seseorang memikirkan berapa tingkat keuntungan yang diberikan oleh investasinya. Yang sering ditanyakan orang kepada saya adalah, investasi apa sih yang aman? Berikut akan saya jelaskan beberapa investasi yang masuk ke dalam kategori investasi yang aman di Indonesia. Rekening Tabungan Ini adalah investasi pertama yang paling aman. Mudah dicairkan dan nilainya hampir tidak berubah ketika dicairkan/diambil dari rekening. Ketika menabung kita memperoleh bunga yang nilainya tetap dan cenderung tidak berubah hampir sepanjang masa. Rekening tabungan memberikan kepastian dana yang anda setorkan tidak berkurang ni
"Before you plan your money, you should plan your mind" Dalam hal keuangan pribadi, banyak individu yang mengalami kesulitan dalam hal yang paling sederhana dan paling dasar. Yaitu, mengelola arus uang masuk dan keluar. Hal ini bisa disebabkan oleh berbagai hal, baik itu gaya hidup yang tidak seimbang dan boros, keyakinan yang salah tentang uang dan menjadi kaya, impulsive buying, masalah hutang, membeli produk investasi yang salah, trauma keuangan dan sebagainya.